Thursday, March 20, 2014

Tugas 1.1: Pengertian Sistem Perekonomian

Berikut adalah berbagai macam pengertian mengenai sister perekonomian :

1. Sistem perekonomian adalah sistem yang digunakan oleh suatu negara untuk mengalokasikan sumber daya yang dimilikinya, baik kepada individu maupun organisasi di negara tersebut.

2. Sistem perekonomian ialah cara untuk mengatur atau mengorganisasi seluruh aktivitas ekonomi, baik ekonomi rumah tangga negara atau pemerintah, maupun rumah tangga masyarakat atau swasta.

3. Sistem perekonomian dapat diartikan sebagai cara suatu bangsa atau negara untuk mengatur kehidupan ekonominya agar tercapai kemakmuran dan kesejahteraan bagi rakyatnya.

4. Sistem perekonomian adalah suatu aturan dan tata cara untuk mengoordinasikan perilaku masyarakat dalam melakukan kegiatan ekonomi untuk mencapai suatu tujuan.


Perbedaan mendasar antara sebuah sistem ekonomi dengan sistem ekonomi lainnya adalah bagaimana cara sistem itu mengatur faktor produksinya. Dalam beberapa sistem, seorang individu boleh memiliki semua faktor produksi. Sementara dalam sistem lainnya, semua faktor tersebut dipegang oleh pemerintah. Kebanyakan sistem ekonomi di dunia berada di antara dua sistem ekstrim tersebut.


Selain faktor produksi, sistem ekonomi juga dapat dibedakan dari cara sistem tersebut mengatur produksi dan alokasi. Sebuah perekonomian terencana (planned economies) memberikan hak kepada pemerintah untuk mengatur faktor-faktor produksi dan alokasi hasil produksi. Sementara pada perekonomian pasar (market economic), pasarlah yang mengatur faktor-faktor produksi dan alokasi barang dan jasa melalui penawaran dan permintaan.


Tidak ada satu negarapun yang bisa menerapkan suatu sistem perekonomian secara ekstrim. Sistem perekonomian di setiap negara dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain ideologi atau falsafah hidup bangsa, sifat dan jati diri bangsa, serta struktur ekonomi.


Jadi menurut saya, sistem perekonomian adalah suatu cara atau aturan yang digunakan oleh suatu bangsa atau negara untuk mengalokasikan sumber daya yang dia punya, mengatur serta mengorganisasikan perilaku masyarakat dalam melakukan aktivitas ekonomi agar kemakmuran dan kesejahteraan bisa dicapai bersama



Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_perekonomian
http://kentanggaul.blogspot.com/2013/03/sistem-perekonomian-indonesia.html
http://zehanwidiastuti.wordpress.com/2013/05/12/bab-1-bab-2-sistem-perekonomian-indonesia/
http://beristatus.blogspot.com/2013/03/macam-macam-sistem-ekonomi-di-indonesia.html

No comments:

Post a Comment